Editor, Dompu – Koptu Samsudin, Babinsa Desa Kadindi Barat, Kecamatan Pekat, Kabupaten Dompu, Nusa Tenggara Barat ikut bergotong royong dengan warga kegiatan pengecoran dan pengerjaan pembangunan Musholah Nurul Yakin di Dusun Suka Damai, Minggu, 28 November 2020.
Karena kondisi masih dalam wabah covid19, saat kegiatan itu Babinsa bersama Kades memberikan himbauan bahwasannya dalam kegiatan gotong royong ini harus tetap mematuhi protokol kesehatan agar terhindar dari penularan virus covid 19 dengan cara menjaga jarak, memakai masker, mencuci tangan sehabis bekerja, dan sama-sama menjaga kebersihan lingkungan dan dirumah.
Gotong royong Babinsa juga melibatkan para Kadus dan staf Desa, dan berlangsung selama 2 jam dari pukul 09.00 Wita.
Disela bhakti sosialnya, Babinsa Samsudin mengatakan, kegiatan gotong royong dengan warga dan pejabat di Desa adalah bagian tugas dan kewajibannya didalam membangun Desa.
“Babinsa adalah prajurit ujung tombak TNI AD di Desa yang wajib dan senantiasa membina masyarat dan membangun Desa secara utuh,” jelas Samsudin.