Dompu (EDITOR News) – Kejaksaan Negeri Dompu, Nusa Tenggara Barat bakal menggarap lagi kasus dugaan korupsi.
Dua kasus besar dugaan korupsi ungkap Kepala Seksi Tindak Pidana Khusus Ngurah Gde Bagus Jatikusumah akan dituntaskan. Sayangnya dia tidak merinci dua kasus dimaksud, alasannya Jaksa sedang fokus menuntaskan perkara alat metrologi.
“Ada dua kasus besar yang lagi antri diselesaikan, tapi bukan dana Desa ya,” ujar Bagus yang diamini Kasi Intelijen Indra Zulkarnain, Kamis (14/7/22).
Bagus menegaskan, didalam penanganan korupsi pihaknya tidak main-main dan tidak akan pernah tebang pilih.
“Saya tidak mau tajam kebawah dan tumpul ke atas,” tandasnya menegaskan.