Dompu, EN – Sedikitnya dua perwakilan Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) NTB akan berlaga di Indonesion Cycling Federation (ICF) Nasional Championship 2021.
Mereka bakal unjuk kebolehan diajang bergengsi itu yang akan digelar tanggal 23-31 Oktober 2021 di Garut-Ciamis Jawa Barat.
Ika Rizky Veryani ketua ISSI NTB memastikan dua atlet sudah mendaftar pada ICF Kejurnas yaitu Regina Patricia Panie asal Kota Mataram, atlet BMX peraih mendali perunggu PON Jabar 2016 dan Kejurnas turun di No MTB Down Hill dan Hidayat Lukman Firdaus, atlet Road Race, peraih Mendali emas Porprov 2018, asal Lombok Barat.
“Kami akan mendukung penuh para atlet yang mengikuti ICF tersebut walaupun kepengurusan ISSI NTB saat ini belum dilantik tetapi sebagai tanggungjawab moril, dukungan ISSI buat para atlet tidak tanggung-tanggung,” tegas dia, dikutip dari radarmandalika.
Dia mengatakan, pihaknya tidak saja memberikan dukungan pada Kejurnas ICF tetapi juga pada kompetensi lainnya baik nasional maupun internasional. “Target kami tentunya mencetak atlet potensial yang benar-benar bertarung dan mampu meraih prestasi,”.
Guna menjaring bibit atlet berprestasi lanjut Cika, usai pelantikan ISSI NTB akan segera membuat even-event secara lokal. “Tentunya secara internal organisasi akan memberikan apresiasi kepada atlet kami yang mampu meraih medali,” janji Cika.