Kerjasama Dinas Kominfo Kab. Dompu Dengan Portal Berita Editor News
Editor, Dompu – Petani di Kabupaten Dompu, Nusa Tenggara Barat sebentar lagi akan melaksanakan panen jagung.
Jagung saat ini sebagai salah satu komoditi unggulan yang dapat mendongkrak perekonomian daerah.
Menghadapi musim panen Jagung, Bupati Dompu Kader Jaelani Ahad, 7 Maret 2021 mulai melakukan pengecekan langsung ke beberapa gudang jagung yang ada di Kecamatan Manggelewa untuk memastikan kesiapan pihak manajemen gudang melayani petani menjelang musim panen tahun ini.
Pengecekan oleh Bupati diantaranya timbangan dan alat ukur kadar air, aktifitas pembelian (saat ini sudah mulai ada penerimaan), dampak lingkungan dan ketertiban jam kerja terkait waktu-waktu ibadah.
Bupati saat kunjungan tersebut berharap agar harga jagung bisa terus dipertahankan serta ada kerjasama dan koordinasi yang harmonis dengan pihak gudang, pemerintah dan petani untuk bagaimana caranya agar masing-masing pihak bisa saling menguntungkan.
Harapan Bupati diatas sebagai bentuk kristalisasi komitmen kuat pemerintahan AKJ – Syah didalam mewujudkan visi menuju Dompu yang Mashur (Mandiri, Sejahtera, Unggul dan Religius).
Kegiatan Bupati didampingi Kadis Perindag, Kadis Pertanian & Perkebunan, Kadis Lingkungan Hidup dan Dandim 1614/Dompu. (*).