Dompu (EDITOR News) – Semua pihak terkait anggaran hibah Koni Kabupaten Dompu, Nusa Tenggara Barat hari ini akan menjalani pemeriksaan di Kejari Dompu termasuk para pengurus cabang olahraga.
Mewakili Kejati NTB, Kepala Seksi Intelijen Kejari Dompu Indra Zulkarnain mengatakan tim dari satuan khusus pemberantasan korupsi akan memanggil dan memeriksa para pihak yang erat kaitannya dengan kasus dugaan korupsi dana hibah KONI Dompu tahun 2018-2021 yang disinyalir merugikan negara sekitar 10 miliar.
“Kita akan periksa mereka hari ini termasuk pengurus cabornya, dan rencananya pemeriksaan akan berlangsung selama beberapa hari,” jawab Indra dalam percakapan pribadi, Rabu (15/6/22).
Ia menjelaskan, pemeriksaan dilakukan di Kejari Dompu untuk mempermudah jalannya pemeriksaan. “Biar lebih efisien untuk memberikan kemudahan kepada para pihak, agar tidak bolak balik menuju kantor Kejati NTB. Makanya pemeriksaan dilakukan disini (Kejari Dompu, red). Nanti, kalau ada dokumen yang kurang tinggal kita minta kepada mereka,” ujarnya.