Sumbawa [EDITOR I News] – Perhelatan motor cross MXGP Samota, Kabupaten Sumbawa, Nusa Tenggara Barat tahun 2023 dibuka secara resmi oleh Bupati Sumbawa, Mahmud Abdullah.
Pembukaan yang bertajuk ‘Welcome Ceremony’ MXGP Indonesia 2023 digelar di halaman kantor Bupati Sumbawa, pada Jum’at (23/6) siang.
Kegiatan itu dihadiri para raider MXGP Samota 2023, Gubernur NTB, Wakil Bupati Sumbawa, anggota DPR RI Muhammad Syafruddin, serta pejabat teras Pemprov dan Pemkab Sumbawa.
Penyambutan bagi para pecinta motor balap dari 19 negara itu disuguhkan Tari Nguri dan Tari Ngumang, yang dibawakan oleh pelajar dari sanggar seni SMA Negeri 2 Sumbawa.
Keindahan dan kelincahan para penari memikat para raider dari berbagai tim motor cros walaupun mereka tidak memahami apa maknanya.
Disini, Carsten Group selaku penyelenggara Motorcross Grand Prix (MXGP) Samota 2023 dan pemerintah memberikan tempat spesial, penyelenggara sangat menjunjung tinggi adat dan budaya Tana Samawa yang merupakan pusaka kearifan lokal.
Pembukaan MXGP Samota 2023 dipadati oleh masyarakat yang ingin melihat lebih dekat para bule yang jago mengendarai motor balap.