Terkait hal ini, Wakil Bupati menyarankan perlunya sebuah tim lintas sektor untuk mengintegrasi mulai dari perencanaan, pelaksanaan, pemantauan, evaluasi, dan review kinerja pelaporan demi tercapainya target bersama.
Wakil Bupati berharap kepada semua OPD terkait bisa ikut di dalam penurunan dan penanganan masalah stunting. “Harus ada sinergitas dari seluruh pemangku kepentingan dalam masalah ini, untuk Dompu bebas stunting menjadi dan daerah Bumi Nggahi Rawi Pahu yang MASYHUR mandiri Sejahtera unggul dan religius bisa tercapai sepenuhnya,” tutupnya.
Berikut isi Komitmen Bersama yang ditandatangani :
1. Deklarasi Pemerintah Kabupaten Dompu dalam penurunan stunting.
2. Komitmen publik dalam penurunan stunting.
3. Kesepakatan rencana kegiatan.
4. Peran desa dan Kecamatan untuk meningkatkan integrasi intervensi di tingkat desa.
5. Mengintensifkan koordinasi integrasi dan kerjasama antara seluruh pemangku kepentinganyang terkait, dan menjadikan stunting sebagai masalah bersama yang harus diatasi.
6. Aksi integrasi untuk aksi penurunan prevalensi stunting.
7. Melakukan penguatan dan pemutakhiran data base terkait stunting dan pemanfaatan teknologi informatif secara optimal. (*).