SUARABBC, Dompu – Anggota DPR RI terpilih hasil Pemilu 2019 dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Johan Rosihan langsung mengadakan silaturrahmi perdana di seluruh Kabupaten/Kota di Pulau Sumbawa. Johan menyapa pemilihnya setelah mengetahui dirinya lolos ke Senayan.
Misalnya di Kabupaten Dompu, Nusa Tenggara Barat, Johan hadir ditengah-tengah masyarakat di beberapa wilayah guna menyampaikan terima kasih atas amanah yang telah diberikan masyarakat sebagai utusan mewakili daerah pemilihan NTB 1 yang meliputi seluruh Kabupaten dan Kota yang berada di Pulau Sumbawa.
Seperti tatap muka Johan dengan masyarakat di Lingkungan Karijawa Utara, Kecamatan Dompu, Kabupaten Dompu, cara Johan menyapa lebih dekat dengan masyarakat karena disitu proses awal membangun ummat yang merupakan komitmen Johan dan partainya. Komitmen itu sebagai perwujudan cita-cita PKS.
Diketahui, dalam ikhtiarnya melenggang ke Senayan, Johan akan konsen pada tiga sektor guna mewujudkan masyarakat Pulau Sumbawa yang maju dan berdaya saing. Sektor dimaksud yakni sektor pertanian, kelautan dan peternakan. Ketiga sektor tersebut merupakan sektor basis, sehingga banyak hal yang bisa dilakukan untuk memaksimalkan potensi yang ada. Yang terpenting menurut dia kemauan dan keseriusan. (my).