SUARABBC, Dompu – Beberapa orang CPNS Kategori Dua (K2) Kabupaten Dompu, Nusa Tenggara Barat, berdemo di kantor Bupati Dompu Paruga Parenta. Mereka menuntut agar Bupati H. Bambang M. Yasin, segera menerbitkan dan menyerahkan SK PNS.
Empat tahun menyandang status sebagai CPNS, hingga kini belum juga mendapatkan kepastian dari Pemerintah Daerah kapan akan diangkat sebagai PNS.
Dalam orasinya mereka mengungkapkan, didalam database di website BKN, status mereka sudah sebagai PNS, namun Bupati belum kunjung menerbitkan surat keputusan terkait status yang dituntut. “Dalam database website BKN status kami sudah sebagai PNS, namun Bupati merampas hak kami, kami digantung dengan status CPNS,” ujar Wasidan dalam orasinya.
Selama ini ujar mereka, sudah berjuang kemana mana untuk mengadukan nasibnya termasuk ke lembaga Ombudsman, namun Bupati belum juga merespon dengan mengeluarkan SK PNS.
“Kami menuntut hak kami Pak Bupati, jangan injak hak kami,” kata Wasidan lanjut.
Mereka berencana bermalam dengan tenda jika tuntutannya tidak dituntaskan.
Sudah tiga jam mereka berorasi sejak pukul 9 pagi, namun Bupati yang hendak ditemui belum juga berdialog dengan massa aksi. Informasinya, Bupati sedang dinas keluar kota.
Kendatipun Bupati tidak berada ditempat, tak satu pun pejabat teras Pemkab Dompu yang mau menemui mereka.
Jumlah CPNS K2 Dompu yang belum mendapatkan SK PNS sebanyak 256 orang. (my).